Kehidupan di BSD :: Events in BSD

Mei 01, 2017



Hai selamat hari minggu semua~
Rasanya sudah lama gak mengupdate blog ini. Minggu ini lagi minggu-minggu Ujian Tengah Semester, jadi gak sempet buat jalan-jalan dan mencoba mengeksplore BSD hahaha~
Jadi di postan kali ini gue mau bahas tentang event-event yang sedang berlangsung dan akan berlangsung di daerah BSD. Ada apa aja sih event-event yang ada di sini dalam bulan Mei ini~
Yuk kita lihat, dan kalian bisa mengklik di nama event untuk tahu informasi lebih lanjut~


Siapa yang gak tahu Big Bad Wolf? Hayo ngakuuu sok asik abis, Big Bad Wolf ini atau disingkat BBW, itu acara bazaar buku yang amat sangat ditunggu-tunggu oleh para pecinta buku. Karena di BBW, ini menjual baik buku lokal maupun buku impor dengan harga yang sangat terjangkau!

Pada awalnya, Big Bad Wolf merupakan bazaar buku dalam rangka cuci gudang di Malaysia pada tahun 2009. Big Bad Wolf di Indonesia baru ada pada tahun 2016 lalu, dan diadakan di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD city. BBW ini tidak pernah jauh dari kata ramai, terutama disaat weekend. Karena buku-buku yang dijual belum tentu dijual di tempat lain, banyak buku-buku langka yang dijual disini. 

https://www.bigbadwolfbooks.com/id/about-the-sale

Big Bad Wolf 2017 ini sudah berlangsung sejak tanggal 21 April hingga 2 Mei 2017 nanti, dan buka selama 24 jam nonstop! Jadi buat kalian yang tertarik untuk melihat-lihat disini, jangan takut untuk melewatkan acara ini~

Untuk masuk tidak dikenakan biaya, namun untuk kalian yang membawa kendaraan pribadi, hanya dikenakan biaya parkir untuk mobil sebesar Rp 20.000,- flat untuk seharian, untuk motor saya sendiri kurang tahu hehehehe. BBW ini berada di ICE BSD Hall 7-10, besar banget memang.

Untuk kalian yang berencana untuk datang kesini, lebih baik siapkan uang cash, karena mereka hanya bisa menggunakan Debit Mandiri. Untuk para pengguna Mandiri, bersenanglah hati kalian, karena ada diskon-diskon lagi yang di tawarkan oleh BBW khusus kepada pengguna Mandiri~

Tips untuk kalian yang ingin datang kesini : Kalian harus tau kalian mau membeli buku apa, karena disini buku-bukunya disusun secara bertumpuk, dan setiap sectionnya itu luas. Jadi sedikit sulit untuk mencari-cari buku yang sekiranya pas untuk kita. Tapi itu tergantung kalian, gue sendiri dateng kesana belum tau mau membeli apa, tetapi ada beberapa buku yang tetap menarik perhatian.

BBW 2017 
BBW 2017



BBW 2017
Diatas adalah beberapa foto ketika gue dan teman-teman kesana pas weekdays. Belum terlalu ramai memang, tapi setelah kita pulang, diluar sudah banyak mobil yang mengantri masuk ke ICE. Oh iya, di BBW ini juga menyediakan booth makanan, buat kalian yang kelaparan saking lelahnya mencari buku dan mengantri kasir, bisa langsung makan disini. Memang tidak banyak pilihannya, tapi enak-enak kok, walau menurut kantong mahasiswi BSD, harganya agak cukup mahal.


2. The Wings Tour 2017 BTS Live Trilogy Episode III
HAYO SIAPA YANG SUKA KOREA DISINI~ Jadi ada boyband korea yang kemarin ternyata mengadakan konser di BSD! Yup, BTS atau Bangtan Boys. Boyband korea yang namanya sedang booming di Indonesia ini ternyata, akhirnya datang juga ke sini. Dan datengnya ke BSD lagi #BanggaJadiOrangBSD. 

Konser ini berbarengan dengan acara Big Bad Wolf yang sudah gue bahas tadi. Konser ini diadakan tanggal 29 April 2017 di Hall 3 ICE BSD. Tidak heran jika kemarin BSD sangat penuh dengan kendaraan di daerah Edutown, karena ada 2 event besar di ICE dan orang-orang yang ingin datang ke AEON Mall. 

Twitter : BTS_Indonesia
Untuk acara ini mungkin gue ga bahas banyak karena acara ini sudah lewat, dan saya sendiri bukan penggemar boyband Korea, No offense, gue dengerin lagu dan nonton drama korea, dan juga suka om-om tampan korea kok ^^, cuma gak ngikuting sedalam itu. Cuma tau event ini dari temennya temen gue sebut saja, Mawar. Jadi Mawar ini semacam hardcore fansnya BTS, tapi hardcore fans yang masih tau tata cara beragama dan bernegara, jadi biar hardcore dia gak seperti perusuh demo-demo pilkada ^^

Karena saya sendiri kurang tahu mau bahas apa dan hanya ingin menginformasikan bahwa adanya event, bisa dilihat dibawah ini ada beberapa video yang diberikan oleh Mawar mengenai konser BTS lalu.





All videos credit to Mawar aka Chrsteel






Para penyuka kuliner, ada acara oke untuk kalian, yaitu Festival Jajanan Bango! Festival kuliner yang diadakan oleh Bango ini menyediakan berbagai kuliner tradisional Indonesia. Acara ini bisa dijadikan ajang edukasi untuk mengenalkan makanan-makanan khas Indonesia kepada orang terkasih anda. 

Acara ini berlangsung selama 2 hari, yaitu Sabtu dan Minggu, 6-7 Mei 2017. Pada hari Sabtu akan buka pukul 09.00 dan Minggu akan buka pukul 08.00. Tiket masuk acara ini dikenakan biaya sebesar Rp 20.000,- baik dewasa maupun anak-anak. Tiket masuk sebesar 20.000 itu juga sudah termasuk voucher dengan nilai yang sama yang dapat digunakan langsung untuk bertransaksi dalam Festival Kuliner ini. Untuk info lebih lanjut, kalian bisa mengunjungi situs http://www.bango.co.id/fjb2017 .



Prasmul Olympics adalah acara yang diadakan oleh Universitas Prasetiya Mulya. Acara ini adalah acara olah raga yang berada di BSD. Prasmul Olympics ini terdiri dari berbagai kompetisi, seperti Basket, Futsal, Taekwondo, Pingpong, FIFA, Modern Dance dan Photography.

Kompetisinya akan diadakan pada tanggal 6 Mei nanti di Universitas Prasetiya Mulya. Setelah kompetisi ini selesai, akan ada acara Closing yang diadakan pada tanggal 20 Mei 2017. Acara Closing inilah yang ditunggu-tunggu! Yaitu acara Running! Prasmul Olympics menyediakan First Thematic Fun Run! Gak cuma dibarengi dengan dekorasi-dekorasi yang unik. Tetapi disini kita jadi semacam Survival Run. Saat lari nanti, kita akan dikejar-kejar oleh organisasi yang bernama "Time Seeker".

Prasmul Olympics
Jadi tema Running tahun ini adalah Prisoners Escape : Finale Race Against Time. Kita diajak kembali ke tema-tema Prisoners Escape sebelum-sebelumnyanya. Jadi ceritanya ada sebuah negara diambang kehancuran. Negara ini tadinya merupakan negara yang makmur. Namun ada oknum-oknum negara yang ingin menghancurkan negara tersebut, dan membuat negara baru. Mereka juga membuat organisasi rahasia yang bernama "Time Seeker" untuk 'menghilangkan' rakyat-rakyat yang yang mengganggu proses kehancuran negara itu secara perlahan.

Posisi kita sebagai runners di acara ini adalah kita sebagai rakyat di negara itu. Kita akan dikejar oleh para Time Seeker, dan goalsnya adalah kita survive dari Time Seeker. Untuk para survival, tentunya kalian akan mendapatkan medali dari Prasmul Olympics ini! 

Setelah acara Running ini, akan ada DJ yang menemani malam kalian, yaitu Dipha Barus! Buat yang suka Dipha Barus, monggo bisa dipesan tiket runningnya supaya bisa ketemu dengan DJ kesayangan kalian. Untuk pemesanan tiket, kalian bisa personal kontak ke gue, karena aku juga kebetulan adalah panitia Prasmul Olympics ini~
Bisa langsung hubungin email gue ke rinintapermata@gmail.com atau personal contact ke instagram aku : rinintahaha~ Karena kalau kalian beli di aku~ Aku punya harga khusus untuk kalian~




Anime Matsuri ini mungkin semacam preevent dari acara Indonesia Comic Con yang akan diadakan pada bulan Oktober nanti di Jakarta Convention Center, sekaligus acara untuk memperingati aniversarynya Aeonmall :". Acara ini adalah surga bagi pada pecinta Pop Culture dan budaya Jepang saya juga. Di Anime Matsuri ini akan ada cosplayer international, yaitu Liui Aquino~ Siapa pecinta budaya pop culture dan jejepangan yang gak kenal dengan Liui?~ 

Disini juga ada cosplay comptetiton, dan ada jualan-jualan action figure yang tentunya pasti keren! Acara ini berlangsung pada tanggal 5 - 21 Mei ini!!!! Anime Matsuri ini ada banyak rangkaian acara, selain ada Toys Exhibition, ada juga talkshow, cosplay competition, dan beberapa performer-performer yang lain yang akan memeriahkan Anime Matsuri ini! Kalian juga katanya bisa mendapatkan voucher AEON Mall~ Event ini bisa dijadikan untuk kumpul-kumpul gathering bersama komunitas-komunitas pop culture kalian~


Yaps~ Kira-kira itu saja event-event yang ada pada bulan ini~ Bagaimana, apakah ada yang tertarik untuk datang kesalah satu event di BSD ini? Semoga postingan ini membantu~

またね、

Rininta Permata Nariswari


2 komentar:

Unknown mengatakan...

Wah seru BSD sangat berkembang pesat yaa kotanya

Rininta Permata Nariswari mengatakan...

Bener bangetttt!!! dibanding jaman dulu, pokoknya pesat bngt perkembangannya, mungkin 5 tahun lagi bakal mulai macet kayak jakarta =)))

Diberdayakan oleh Blogger.